Permudah Layanan ke TKI, Bank BRI Akan Mendirikan Cabang di Taiwan
Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Bank Indonesia akan mendirikan kantor cabang di Taiwan, ini disampaikan Komisi Pengawas Keuangan kemarin (6/8).
Komisi Pengawas Keuangan Taiwan pada 6 Agustus menyetujui bank milik negara Bank Rakyat SUARABMI - Indonesia (BRI) mendirikan kantor cabang di Taiwan, ini merupakan pertama kalinya bank Indonesia membuka cabang di Taiwan.
Sebagaimana dilansir United Daily News (7/8), Wakil Direktur Komisi Pengawas Keuangan Biro Perbankan Hwang Guang-xi (黃光熙) menyatakan, menurut BRI, Taiwan memiliki posisi strategis yang penting di pasar Asia dan dapat menangkap peluang untuk kerja sama regional dan layanan lintas batas.
[post_ads]
Sedangkan nasabah atau kelompok pelanggan yang diincar oleh BRI di Taiwan, Hwang Guang-xi menyatakan, selain pelayanan pengiriman uang dari pengiriman uang dari pekerja migran Indonesia (PMI), termasuk juga usaha kecil, dll.
Selain itu, BRI juga akan bekerja sama dengan bank domestik yang ada kaitannya dengan pelayanan perbankan lainnya.
[post_ads_2]
Untuk pertama kalinya sebuah bank Indonesia tertarik dengan pasar Taiwan, ini merupakan salah satu pencapaian pemerintah Taiwan dalam mendorong kebijakan baru ke arah selatan dalam beberapa tahun terakhir.
Saat ini, menurut Hwang Guang-xi, bank domestik Taiwan telah memiliki satu anak perusahaan di Indonesia yaitu Bank Chinatrust (CTBC) Serta memiliki lima kantor cabangnya yang meliputi Cathay Pacific Bank, Shanghai Commercial Bank, Taiwan Bank, First Bank dan Taipei Fubon Bank.
Artikel ini juga tayang di mbokcikrakcom
COMMENTS